Datangkan GM Kabar Madura, Fradiksi STAIN Gelar Diklat Jurnalistik

kabarmadura.co , PAMEKASAN-Fraternity of Bidikmisi Student (Fradiksi) STAIN Pamekasan menggelar diklat jurnalistik, Selasa (28/3). Kegiatan yang ditempatkan di aula setempat tersebut mendatangkan General Manager (GM) Kabar Madura Hairul Anam. Para pengurus dan anggota Fradiksi tampak aktif menjadi peserta. Dalam sambutannya, Ketua Fradiksi Ali Chaidar menegaskan, pihaknya sengaja menghadirkan pemateri yang memang kompeten dan berpengalaman. Muaranya, diharapkan peserta bisa melek media. “Diklat ini dalam rangka mengenalkan dan membekali pengurus dan anggota Fradiksi keterampilan jurnalistik dan kepenulisan,” terang Chaidar. Terpisah, ketua panitia Achmad Jufri melalui sekretaris panitia Faridatul M menerangkan, kegiatan tersebut sengaja dikemas dalam bentuk diklat supaya peserta betul-betul dilatih keterampilan jurnalistik. Formatnya, penjelasan pemateri dipertajam dengan sesi tanya jawab. “Alokasi waktu yang disediakan ialah sehari. Selain materi jurnalistik, peserta ...